Dalam dunia usaha, surat penawaran barang bukanlah sesuatu yang baru. Surat penawaran barang mempunyai tujuan yang sangat jelas. Sebenarnya dalam menawarkan barang dapat dilakukan dengan berbagai cara, seperti melalui iklan, poster, reklame dan surat penawaran. Segala hal yang diperlukan dalam surat penawaran barang sebaiknya ditulis dengan singkat dan jelas, sehingga mudah dimengerti oleh penerima surat.
Tujuan Surat Penawaran
Tujuan dalam membuat surat penawaran adalah untuk menawarkan suatu produk kepada pihak lainnya, dimana dalam surat tersebut dijelaskan secara detail produk yang ditawarkan secara rinci. Dengan begitu customer akan lebih mudah memahami mengenai produk yang ditawarkan dan tertarik untuk membeli atau bekerja sama.
Ciri-ciri Surat Penawaran
- Surat penawaran berisi informasi produk beserta rincian harganya, baik itu produk barang, jasa atau bisnis.
- Surat penawaran dibuat dengan struktur yang baik dan rapi sehingga memudahkan pihak lain untuk mengerti isinya.
- Bentuk surat penawaran adalah surat resmi yang didalamnya terdapat alamat dan kop surat.
- Perhatikan tata cara penulisan surat dengan baik karena mempunyai aturan baru.
Format Penulisan Surat Penawaran
Terdapat beberapa hal yang harus ada dalam surat penawaran. Tujuannya adalah agar penerima surat dapat mudah memahami penawaran Anda. Berikut adalah beberapa komponen yang harus diperhatikan dalam surat penawaran.
1. Kop surat
Bagian ini merupakan hal yang cukup penting agar penerima bisa langsung mengetahui siapa pihak pengirim surat. Dalam kop surat biasanya ditandai dengan logo, nama, detail kontak dan alamat.
2. Kepala surat
Kepala surat merupakan tempat untuk menuliskan detail tentang penulisan surat, seperti tanggal penulisan, nama penerima surat, nomor surat, lampiran dan perihal.
3. Pembuka
Pembuka umumnya berisi salam dan dilanjutkan dengan paragraf yang menjelaskan maksud dan tujuan surat ditulis. Usahakan menulis surat secara jelas dan padat.
4. Isi
Isi surat merupakan bagian yang sangat penting dari surat penawaran. Dalam isi surat menjelaskan secara rinci tentang barang atau jasa yang ingin ditawarkan. Ada baiknya untuk menyertakan katalog untuk menjelaskan produk secara terperinci. Tidak jarang, perusahaan memberikan produk sampel untuk meyakinkan penerima surat.
5. Penutup
Bagian penutup biasanya berisi harapan serta ekspektasi terkait peluang kerja sama. Tidak lupa untuk mencantumkan detail kontak atau tindakan apa yang harus dilakukan jika perusahaan tertarik bekerja sama.
Contoh Surat Penawaran Barang Terlengkap
1. Contoh Surat Penawaran Barang Alat Camping
PT. Merah Adventure
Jalan Medan Merdeka Raya No. 12 Jakarta Selatan
Telp. 021-75765765 Email: merahadventure@gmail.com
Jakarta, 12 Januari 2023
Nomor : 14/Kar/V/2023
Perihal : Penting
Lampiran : 2 lembar
Kepada
Yth. PT Eiger Indonesia
Jl. Sunan Gunung Jati No.9
Bandung
Dengan hormat,
Berdasarkan surat yang kami terima dengan nomor 012/MTR-C/IV/2022 yang berisi mengenai permintaan data barang berupa peralatan alat camping kepada perusahaan yang kami kelola, maka dengan surat ini kami menawarkan beberapa produk yang menjadi unggulan di perusahaan kami.
Bersamaan surat ini juga, kami melampirkan brosur yang berisi tentang produk – produk yang kami produksi. Selain itu, kami juga ingin menawarkan potongan harga khusus untuk pembelian pada bulan ini sebesar 15% untuk pembelian sebelum tanggal 20 Januari 2022. Garansi yang kami berikan ialah selama 1 tahun pemakaian untuk setiap produk. Pembayaran dapat dilakukan dengan membayar uang muka sebesar 40% dari jumlah produk yang dibeli dengan angsuran yang akan dijelaskan pada brosur yang dilampirkan.
Demikian surat penawaran barang dari perusahaan kami. Besar harapan kami untuk dapat menerima pesanan dari mitra yang Bapak / Ibu kelola. Semoga ini dapat menjadi awal kerja sama yang baik untuk kedua belah pihak. Kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan kerja samanya.
Hormat kami,
Deni Solisyanto
Manager Pemasaran
2. Contoh Surat Penawaran Barang Komputer
PT Home Computer
Jalan Mangga Dua No. 25
Telp. 021-765746544, Fax. 021-76576543
——————————————————————
20 Agustus 2022
Nomor : 014/SPBF/V/2022
Lampiran : 1 Lembar
Perihal : Penawaran Komputer
Kepada
Yth. Direktur PT Jatis Mobile
JL. Pesanggrahan No. 21 Jakarta Selatan
Dengan hormat,
Melalui surat ini, kami ingin memperkenalkan diri. Kami dari Perusahaan PT. Home Computer yang bergerak di bidang komputer.
Berdasarkan informasi yang kami peroleh, PT. Jatis Mobile merupakan perusahaan IT yang sedang berkembang pesat di Bandung dan akan membuka kantor cabang di Jakarta Sehubungan dengan hal tersebut, kami ingin menawarkan kerja sama dalam hal pengadaan komputer.
Adapun spesifikasi komputer yang akan kami tawarkan antara lain :
- OS : Windows 11
- Processor : Intel Core i5-10400F Gen 10 (2.9 GHz, up to 4.3 GHz)
- RAM : 16GB DDR4
- Storage : SSD 256GB + HDD 1TB 7200RPM
- VGA : NVIDIA GeForce GTX 1060 6GB
- Mainboard : AMD Ryzen 5 2600
Jika Bapak / Ibu tertarik dengan penawaran ini, kami akan mengirim staff kami untuk memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai produk – produk yang dibutuhkan.
Demikian surat penawaran ini kami sampaikan. Kami ucapkan terima kasih atas perhatian dan pertimbangan Bapak / Ibu.
Hormat kami,
Anisa Nuraini
Direktur Pemasaran
3. Contoh Surat Penawaran Barang Elektronik
PT Surya Elektro
International Supplier
Jl. Tubagus Angke No. 31
Bogor
——————————————————
2 September 2022
Nomor : 121/07/V/2022
Perihal : Penawaran Mesin Fotokopi
Lampiran : 1 lembar brosur
Kepada
Yth. Manager PT Indo Guna Sejahtera
Jl. Pajajaran No. 135
Karawang
Dengan hormat,
Surat permintaan penawaran Bapak Yanto No. 242/PP/V/2022 tertanggal 13 Januari 2022 telah kami terima. Sehubungan dengan surat tersebut, maka kami akan menawarkan mesin fotokopi dengan spesifikasi sebagai berikut:
- Merk dan warna : Cannon, Abu-abu
- Tipe : Cannon Ip17
- Tahun Pembuatan : 2019
- Harga : Rp 20.000.000,00
- Pembayaran : Cash On Delivery
- Sifat penawaran : Bebas
Jika Bapak setuju dengan penawaran kami, dimohon untuk menghubungi kami di nomor 021-77657654 atas nama Bapak Agus Nugroho.
Kami sangat berharap untuk dapat menjalin kerjasama yang saling menguntungkan dengan perusahaan Bapak. Jika memang dibutuhkan, kami siap datang untuk memberikan presentasi lebih lanjut.
Kami ucapkan terimakasih atas perhatian dan kerja samanya,
Hormat Kami,
Agus Nugroho
Manager Pemasaran
4. Contoh Surat Penawaran Produk Kebersihan
PT Seitama Selaras
Jl. Pologadung No.31
Jakarta
Jakarta, 12 Maret 2022
Nomor : 021/LTR/2022
Hal : Penawaran Barang
Lampiran : 1 Berkas
Kepada Yth,
PT Jaya Anugrah
Di Karawang
Dengan hormat,
Dengan diterimanya surat ini kami ingin memperkenalkan perusahaan kami yakni PT Seitama Selaras, yang beralamat di Jl. Pologadung No.31, Jakarta. Kami merupakan perusahaan yang menyediakan alat kebersihan yang sudah banyak bekerja sama dengan berbagai perusahaan dan toko yang bergerak di bidang kuliner.
Sesuai dengan informasi yang kami peroleh bahwa PT Jaya Anugrah merupakan perusahaan yang menjual berbagai macam makanan khas daerah dengan harga yang relatif lebih murah.
Maka dari itu, perusahaan kami ingin mengajukan penawaran untuk menyediakan alat kebersihan untuk perusahaan Bapak/Ibu. Kami berharap penawaran kerjasama ini dapat dipertimbangkan dengan sebaik-baiknya. Sebagai tambahan bahan pertimbangan, kami juga sudah melampirkan brosur yang berisi daftar harga produk kecantikan perusahaan kami.
Jika perusahaan Bapak/Ibu berminat, maka bisa menghubungi kami melalui telepon ke nomor 021-7465434. Demikian surat penawaran ini kami buat. Atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan banyak terima kasih.
Hormat Kami,
Timotis Alvin
5. Contoh Surat Penawaran Produk Sendal
PT Jaya Abadi
Jl. Palangkaraya No. 12
Cirebon
Cirebon, 12 September 2022
Nomor : 015/SGL/2022
Hal : Penawaran Barang
Lampiran : 1 Berkas
Kepada Yth,
Kepala Toko Blue Flower
Di Tempat
Dengan hormat,
Dengan diterimanya surat ini kami ingin memperkenalkan perusahaan kami yakni PT. Jaya Abadi, yang beralamat di Jl. Palangkaraya No. 12, Cirebon. Kami merupakan perusahaan distributor sendal, dan perusahaan kami sudah banyak bekerja sama dengan berbagai perusahaan dan toko yang bergerak dibidang pembuatan dan penjualan sendal.
Maka dari itu, berkaitan dengan usaha Bapak/Ibu dalam bidang fashion, perusahaan kami ingin mengajukan penawaran pembuatan sendal berkualitas produksi perusahaan kami untuk diperdagangkan di toko milik Bapak/Ibu. Untuk mengetahui lebih jelasnya tentang produk perusahaan kami, kami juga melampirkan brosur mengenai spesifikasi produk sepatu buatan kami.
Jika Bapak/ Ibu berminat bisa menghubungi kami melalui telepon 021-73234234. Demikian surat penawaran ini dibuat, kami berharap agar dapat menjalin kerjasama dengan toko milik Bapak/Ibu. Atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan banyak terimakasih.
Hormat kami,
Agus Sudrajat
6. Contoh Surat Penawaran Produk (PDF)
7. Contoh Surat Penawaran Produk (Word)
Baca Juga:
- 10+ Contoh Surat Permohonan Terbaik & Terlengkap
- 10 Contoh Surat Keterangan Kerja Terbaik
- 25+ Contoh Surat Lamaran Kerja yang Baik dan Benar
Itulah beberapa contoh surat penawaran produk terlengkap. Semoga bisa bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.
COMMENTS