Terkait saksi, surat perjanjian ada yang disaksikan oleh notaris dan surat perjanjian tanpa notaris. Keduanya sama-sama dianggap sah selama memenuhi syarat sahnya surat perjanjian.
Manfaat Surat Perjanjian
Dapat dikatakan bahwa surat perjanjian merupakan pelindung bagi Anda dan pihak yang dipercaya mampu menjalankan kesepakatan.
Selain memiliki bukti yang kuat, surat perjanjian dapat menjadi acuan jika ada risiko pelanggaran. Berikut adalah manfaat yang bisa didapatkan jika membuat surat perjanjian:
- Menciptakan rasa tenang bagi kedua belah pihak karena ada kepastian didalam surat perjanjian.
- Menghindari perselisihan yang mungkin terjadi di masa depan.
- Mengetahui dengan jelas hak dan kewajiban pihak yang bersepakat.
- Sebagai acuan dalam menyelesaikan permasalahan jika ada pelanggaran perjanjian.
Ciri-ciri Surat Perjanjian
Berikut adalah karakteristik surat perjanjian yang harus kamu ketahui, yakni sebagai berikut:
- Surat perjanjian ditulis berdasarkan hukum, kesusilaan dan terikat dengan kepentingan umum.
- Memiliki saksi-saksi yang hadir untuk menyaksikan dan menandatangani surat perjanjian.
- Surat perjanjian memiliki pasal-pasal yang mengikat kedua belah pihak secara hukum.
- Nama pihak kedua dan objek surat perjanjian wajib ditulis dengan jelas.
- Kedua belah pihak menulis nama lengkap dan tanda tangan.
- Memiliki latar belakang pembuatan surat perjanjian.
Baca Juga: 10 Contoh Surat Keterangan Kerja Terbaik
Syarat-syarat Sahnya Surat Perjanjian
- Surat perjanjian harus dibuat dengan ikhlas dan tanpa paksaan dari pihak manapun.
- Isi surat perjanjian dibuat dengan jelas dan terperinci.
- Pihak-pihak yang saling bersepakat harus sudah dewasa, keadaan waras dan sadar ketika membuat surat perjanjian.
- Surat perjanjian harus ditulis diatas kertas segel atau kertas biasa yang dibubuhi dengan materai.
- Isi surat perjanjian harus dimengerti dan disetujui kedua belah pihak.
- Isi surat perjanjian wajib tunduk kepada udang-undang dan norma susila yang berlaku.
Contoh Surat Perjanjian Lengkap
1. Contoh Surat Perjanjian Siswa
SURAT PERJANJIAN
Yang bertanda tangan di bawah ini, saya peserta didik SMK Negeri 3 Kuningan :
Nama : Deni Mulyadi
Kelas : X-TSM 2
Kompetensi Keahlian : Teknik Sepeda Motor
Nama Orang Tua/wali : Didin Nurohman
Alamat : Jl. Dusun Pahing, Desa Cipari, Kuningan Jawa Barat
Berjanji dengan sesungguhnya untuk mematuhi semua Tata Tertib Peserta Didik SMK Negeri 3 Kuningan, antara lain :
- Pada hari-hari Sekolah saya akan berpakaian lengkap, baik pakaian seragam upacara (putih abu-abu, bet OSIS, lokasi lengkap) termasuk sepatu dan kaos kaki, maupun seragam lainnya yang ditentukan Sekolah
- Tidak akan merokok di lingkungan Sekolah/luar Sekolah pada waktu berpakaian seragam Sekolah baik pada hari-hari efektif Sekolah maupun pada hari-hari libur Sekolah.
- Tidak akan berkelahi baik antara Peserta didik SMK Negeri 3 Kuningan maupun dengan Peserta didik Sekolah lain didalam lingkungan Sekolah maupun di luar Sekolah.
- Tidak akan meminum minuman keras, obat-obatan terlarang dan Narkotika, baik di Sekolah maupun diluar Sekolah.
- Tidak akan kawin/menikah selama menjadi Peserta didik SMK Negeri 3 Kuningan.
- Akan mentaati Tata Tertib Peserta didik yang akan dikeluarkan oleh Sekolah.
- Saya BERSEDIA dikenakan sanksi apapun oleh Sekolah bila saya melanggar janji tersebut diatas.
- Saya BERSEDIA dikeluarkan dari SMK Negeri 3 Kuningan dengan tanpa memberitahu terlebih dahulu pada orang tua saya. Bila saya melanggar poin 3 s.d 6 ( berkelahi, meminum minuman keras/obat-obatan terlarang/Narkotika, Kawin/menikah dan melanggar Tata Tertib Sekolah.
Surat perjanjian ini saya buat dengan sesungguhnya tanpa ada paksaan dari siapapun.
Kuningan, 17 Januari 2023
Orang tua Peserta didik Yang membuat Perjanjian
Didin Nurohman Deni Mulyadi
2. Contoh Surat Perjanjian Kesepakatan (Word)
source: justika.com |
3. Contoh Surat Perjanjian Jual Beli Rumah (Word)
6. Contoh Surat Perjanjian Damai
7. Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Usaha
Surat Perjanjian Kerjasama Usaha Dagang
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Sigit Andara
Alamat : Jln. Dukuh Atas No. 12, Kec. Ciledug Kel. Karang Tengah, Kota Tangerang
No. Telp : 08176554543
Selanjutnya disebut sebagai pihak pertama
Nama : Aldy Siregar
Alamat : Jln. Dan Mogot No. 16, Jakarta Barat
No. Telp : 085876456887
Selanjutnya disebut sebagai pihak kedua
Untuk selanjutnya antara pihak pertama dan kedua memilik perjanjian kerjasama dengan ketentuan sebagai berikut:
- Pihak pertama menitipkan barangnya pada pihak kedua dengan sistem konsinyasi. Pihak kedua mendapatkan (50)% dari omzet pejualan barang titipan pihak pertama.
- Jumlah maksimal penitipan barang yang dilakukan pihak pertama kepada pihak kedua adalah (30) item untuk setiap desainnya.
- Pendistribusian barang diatur oleh pihak kedua.
- Pihak pertama akan membantu promosi pihak kedua, begitu juga sebaliknya.
- Pihak kedua melaporkan hasil penjualan kepada pihak pertama setiap bulannya, diawal bulan berikutnya disertai dengan penyerahan laba sebesar (50)% dari omzet penjualan barang titipan pihak pertama kepada pihak kedua.
Demikian perjanjian kerjasama ini kami buat untuk menjadi ikatan diantara kami. Segala hal yang belum termuat pada perjanjian ini, dibicarakan bersama antara pihak pertama dan pihak kedua untuk mencapai mufakat di kemudian hari dan otomatis menjadi adendum pada perjanjian ini.
Perjanjian ini kami buat secara penuh kesadaran dan tanpa paksaan dari manapun. Jika terjadi perselisihan pada pelaksanaan perjanjian ini, maka kami sepakat menyelesaikannya dengan cara kekeluargaan dan musyawarah, namun jika tidak terselesaikan juga, kami sepakat menyelesaikan secara hukum yang berlaku.
Akad ini disepakati pada hari ( Jumat) tanggal 30/12/2020 oleh:
Pihak Pertama, Pihak Kedua,
(Aldy Siregar) (Sigit Andara)
8. Contoh Surat Perjanjian Hutang Piutang (Word)
9. Contoh Surat Perjanjian Jual Beli Tanah (Word)
10. Contoh Surat Perjanjian Kontrak Rumah (Word)
11. Contoh Surat Perjanjian Kesepakatan Suami Istri
SURAT PERJANJIAN
Pihak kesatu (Suami) yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Deril Ramadhan
Umur : 27 Tahun
Alamat : Jl. Asia Afrika No. 21, Kec. Bandorasa Kel. Cibining, Jakarta Selatan
Pihak kedua (Istri) yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Momoland Safira
Umur : 25 Tahun
Alamat : Jl. Asia Afrika No. 21, Kec. Bandorasa Kel. Cibining, Jakarta Selatan
Dengan surat perjanjian ini, pihak kesatu memberikan tanggung jawab kepada pihak kedua untuk mengelola uang bulanan sebagaimana mestinya. Uang yang digunakan memang benar-benar dipakai untuk kebutuhan dan keperluan bersama. Pihak kedua pun menyetujui hal tersebut. Maka, pihak kesatu dan pihak kedua telah sepakat dan menyetujui perihal pengelolaan uang ini.
Jakarta, 25 Juli 2023
Pihak Pertama Pihak kedua
Deril Ramadhan Momoland Safira
12. Contoh Surat Perjanjian Jual Beli Kendaraan (Word)
Baca Juga:
- 12+ Contoh Surat Undangan Lengkap Berbagai Keperluan
- 7 Contoh Surat Penawaran Barang Terlengkap
- 10+ Contoh Surat Permohonan Terbaik & Terlengkap
Itulah beberapa contoh surat perjanjian terlengkap. Semoga bisa bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.
COMMENTS